Kekalahan 0-1 Real Madrid dari Sporting Gijon tak hanya jadi yang pertama di Santiago Bernabeu musim ini. Namun juga menodai catatan apik Jose Mourinho selama sembilan tahun tak terkalahkan dalam laga kandang liga.
Selama melatih Mourinho baru pernah kalah satu kali kalah dalam sebuah pertandingan kandang liga. Itu terjadi pada 23 Februari 2002 silam, saat Porto yang ia tangani ditekuk Beia Mar.
Nyaris genap sembilan tahun berlalu dan dalam rentang waktu itu Mourinho sudah mengemas 123 kemenangan dan 25 hasil imbang saat tim yang ia tangani bermain di kandang, baik itu di Portugal, Inggris, Italia dan kini Spanyol.
Tapi tak ada satu hal pun di dunia ini yang abadi dan begitu pun dengan rekor Mourinho. Setelah melewati 149 laga home tanpa pernah kalah, Mourinho pun harus merasakannya di laga ke-150, Sabtu (3/4/2011) malam WIB.
Gol tunggal De las Cuevas dimenit ke-79 membuat Mourinho harus rela kehilangan rekor tak terkalahkannya di kandang selama 9 tahun dan 38 hari itu. Madrid pun juga harus merasakan kekalahan pertama di kandang musim ini di seluruh kompetisi yang diikuti.
sumber
Artikel Terkait: