4 September 2010

5 Selebriti Indonesia dengan Pernikahan Langgeng, Apa kuncinya?

Share Ari Sihasale & Nia Zulkarnaen

Pada tanggal 25 September 2010 nanti, pernikahan Ari Sihasale dan nia Zulkarnaen akan menginjak usia keenam tahun. Belum adanya momongan tidak lantas membuat kemesraan pasangan ini berkurang. Perbedaan keyakinan yang mereka alami juga tidak menjadi kendala dalam rumah tangga mereka. Pasangan ini terkenal lewat berbagai film Indonesia yang cenderung mengambil tema kebudayaan Indonesia dengan anak2 sebagai pemeran utamanya.


Ruth Sahanaya & Jeffrey Waworuntu


15 tahun mengarungi bahtera rumah tangga, pasangan ini tetap terlihat harmonis. Dikaruniai 2 orang anak, Ruth dan Jeffrey senantiasa bersyukur pada apa yang ia miliki. Kunci pasangan yang menikah pada 7 Mei 1994 ini dalam menjalani rumah tangga cukup satu: semua bergantung kepada kekuatan Tuhan. Dengan prinsip ini, mereka yakin dapat melalui apa pun bersama-sama.

Lidya Kandou & Djamal Mirdad


 
Menikah pada tahun 1986, pasangan yang pernikahannya sempat menghebohkan karena perbedaan keyakinan ini, kini memiliki empat anak. Mereka adalah Hanna Natasya Maria, Kenang Kana, Nasyila, dan Nathana Ghaza. Rumah tangga mereka cenderung bebas gosip selama ini.

Rima Melati dan Frans Tumbuan



Aktris senior Rima Melati menikah dengan Frans Tumbuan (salah satu aktor senior Indonesia) pada tanggal 23 Desember 1973. Pernikahan yang diarungi selama 37 tahun ini terbilang langgeng dan bebas dari gosip infotainment. Pasangan ini memperlihatkan kebesaran cintanya ketika Rima Melati terkena kanker payudara beberapa tahun silam. Frans setia mendampingi bahkan ketika Rima harus menghadapi kehilangan 1 payudaranya. 


Widyawati & Sophan Sophian


Pasangan yang terkenal dengan kesetiaannya ini telah menikah selama 38 tahun. Mulai dari bermain bersama dalam “Pengantin Remaja”, keduanya seperti sulit dipisahkan hingga kemudian menikah pada 9 Juli 1992 di Masjid Al-Azhar. Kesetiaan mereka pun diuji ketika Sophan Sophian harus pergi untuk selamanya akibat kecelakaan motor pada 17 Mei 2008.

Ternyata kunci mereka biar tetap langgeng: tetap mesra & saling mengerti.




Artikel Terkait: